Kelebihan dan Kekurangan Rumah Minimalis

Rumah minimalis merupakan gaya desain rumah yang lagi naik daun belakangan ini. Tren rumah minimalis menyebar luas di kalangan masyarakat di indonesia, meliputi semua kalangan dan kelas sosial masyarakat. Diminatinya rumah minimalis di indonesia karena bentuknya yang simpel, tidak banyak ornamen, elegan, dan bersih sehingga terlihat lebih modern.

Seperti semua ciptaan manusia, gaya minimalis juga mempunyai kelebihan dan kekurangan. Ulasan berikut ini dibuat sebagai bahan referensi yang pasti bermanfaat sebelum siapapun menjatuhkan pilihan pada rumah minimalis. 


Kelebihan Rumah Minimalis 

Pengerjaan Yang Mudah Dan Cepat

Rumah minimalis dengan bentuk yang sederhana sehingga relatif lebih mudah dikerjakan. Bagian finishing merupakan bagian yang cukup lama dikerjakan apalagi memiliki banyak motif dan dekorasi. Karena itu, rumah minimalis adalah pilihan rumah yang selesai tercepat. 

Hemat Biaya

Tidak dipungkiri bahwa rencana membangun rumah saat ini memerlukan biaya yang tidak sedikit. Meningkatnya harga bahan pokok juga mempengaruhi mahalnya harga bahan bangunan. Memilih rumah model sederhana bisa menjadi solusi untuk menghemat biaya tersebut. Desain rumah yang tidak banyak ornament, hanya memanfaatkan bentuk tembok saja, membuat kita tidak perlu banyak mengeluarkan biaya untuk desain interiornya. Luas tanah yang tidak seberapa luas juga memudahkan kita untuk menghemat biaya tersebut. Karena semakin kecil luas tanah, maka luas bangunan juga akan semakin kecil, sehingga biaya untuk membangun rumah bisa ditekan tapi tetap mementingkan kualitas dari bangunan tersebut.

Bentuk Yang Sederhana Dan Berlaku Umum

Salah satu hal yang digemari masyarakat berkaitan dengan rumah minimalis adalah bentuknya yang sederhana dan apa adanya. Bentuk rumah benar-benar mengacu pada fungsi dengan sangat sedikit dekorasi. Dengan demikian, tidak akan ada perbedaan yang signifikan antara gara rumah kelas atas dan kelas menengah.

Rapi

Ruang yang tidak terlalu lebar, memang perlu cara untuk memberikan kesan tidak sempit. Sehingga penghuni maupun teman yang berkunjung tetap merasa tenang dan nyaman berada di dalamnya. Ruang yang tidak terlalu luas ini dapat terkesan luas jika tidak terlalu banyak barang yang ada di dalamnya. Desain rumah sederhana memang memanfaatkan barang-barang praktis seperti almari buku diganti dengan rak buku yang menempel di dinding. Tv yang perlu ruang yang luas untuk menempatkannya, diganti dengan Tv layar datang yang dapat ditempel ke tembok.

Pengerjaan Yang Mudah Dan Cepat

Rumah minimalis dengan bentuk yang sederhana sehingga relatif lebih mudah dikerjakan. Bagian finishing merupakan bagian yang cukup lama dikerjakan apalagi memiliki banyak motif dan dekorasi. Karena itu, rumah minimalis adalah pilihan rumah yang selesai tercepat.

Mengurangi Stress

Stress bisa datang dari beban pekerjaan atau masalah lainnya. Rumah merupakan tempat yang tepat untuk melepaskan beban itu. Tidak heran jika ada yang memberi istilah “rumahku surgaku” karena di sanalah kita dapat melepaskan segala beban dan mendapatkan kasih sayang dari keluarga kita. Tentunya untuk menjadikan rumah seperti surga di dunia, kita harus memastikan rumah itu memberikan rasa nyaman dan aman.

Minim Penggunaan Dekorasi

Rumah minimalis sangat menghindari penggunaan dekorasi yang tidak penting. Dekorasi dianggap memiliki multitafsir dan untuk beberapa orang mungkin akan memberikan pandangan buruk terhadap dekorasi tersebut. Dekorasi juga dianggap tidak memiliki fungsi yang bermanfaat bagi rumah dan dianggap pemborosan.

Sedang Populer

Tidak dapat dipungkiri bahwa gaya rumah minimalis sedang naik daun di kalangan masyarakat indonesia. Hampir semua kalangan masyarakat baik atas menengah dan bawah mulai melirik gaya rumah minimalis.

Kekurangan Rumah Minimalis

Jika tadi disebutkan beberapa keunggulan rumah minimalis maka juga terdapat kekurangan rumah minimalis dari berbagai segi. Berikut akan saya jelaskan beberapa kekurangan rumah minimalis :

Tidak Memiliki Identitas Lokal

Rumah minimalis termasuk ke dalam gaya arsitektur modern yang tidak memperhatikan kondisi lingkungan sekitar. Rumah minimalis memiliki gaya yang berlaku umum dan terlihat sama di semua daerah. Inilah yang membuat rumah minimalis tidak mengindahkan identitas arsitektur lokal.

Rumah Minimalis Cenderung Terlihat Kosong


Kekurangan rumah minimalis yang pertama adalah dilihat dari segi tampilannya yang polos dan kosong. Konsep minimalis pada bangunan rumah artinya menghilangkan dekorasi tambahan yang tidak penting atau tidak memiliki fungsi sama sekali.

Agak Susah Dibersihkan

Rumah minimalis memang akan terlihat bersih dan rapi pada saat baru selesai dibangun. Namun pernahkah ada yang memikirkan bagaimana cara membersihkan dan merawat rumah minimalis ?

Rumah Minimalis Tidak Memiliki Identitas Lokal

Rumah minimalis adalah turunan gaya arsitektur modern yang global dan universal. Inilah yang menjadi salah satu kekurangan rumah minimalis karena desainnya sama sekali tidak mencerminkan kearifan lokal.

Akibatnya banyak orang yang mencoba menambahkan dekorasi arsitektur lokal seperti elemen arsitektur Jawa atau Bali. Namun setahu saya minimalis itu artinya simplicity, menyederhanakan, dan mengurangi yang tidak berfungsi. Jadi kalau menambahkan dekorasi maka sudah agak keluar dari konsep rumah minimalis itu sendiri.


0 Response to "Kelebihan dan Kekurangan Rumah Minimalis"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel